Siapa sih yang tidak kenal dengan yang
namanya ospek? Iya ospek, ospek merupakan sebuah fasilitas yang diberikan oleh
perguruan tinggi untuk memberikan pengenalan awal tentang perguruan tingginya.
Biasanya setiap perguruan tinggi
memberikan nama yang unik sebagai ciri khas kampusnya. Kalau di Universitas
Gadjah Mada (UGM) Ospek berubah menjadi PPSMB PALAPA, di Universitas Diponegoro
(UNDIP) menjadi ODM dan dikampus gue sendiri namanya SAPAMABA.
Meskipun memiliki nama yang
berbeda-beda tetapi tujuannya sudah pasti yakni memperkenalkan kampusnya kepada
mahasiswa baru. Dan biasanya setelah ospek selesai pihak perguruan tinggi
selalu membentuk formasi yang unik seperti kampus Gadjah Mada yang tahun ini
membentuk formasi logo UGM sendiri. Wah luar biasa sekali ya sobat wow.
Selain sebagai sarana
perkenalan kampus, biasanya ada perlombaan antar fakultas yang diadakan oleh
kampus dan ormawa (organisasi mahasiswa) setingkat Universitas. Seperti UKM gue
yang membuat lomba membaca dan menulis berita pada tahun lalu. Kemudian dampak
yang nyata pada saat Ospek yakni, kita akan memiliki banyak teman baru yang
berasal dari berbagai macam fakultas yang ada di perguruan tinggi tersebut
EmoticonEmoticon